Thursday, September 29, 2005 | 12:30 PM
This Love
Cinta ibarat KUPU-KUPU Makin kau kejar, makin ia menghindar tapi bila kau biarkan ia terbang, ia akan menghampirimu disaat kau tak menduganya. Cinta bisa membahagiakanmu tapi sering pula ia menyakiti. Tapi cinta itu hanya istimewa, apabila kau berikan pada seseorang yang layak menerimanya....... jadi.... tenang tenang saja jangan terburu-buru hingga kau bisa memilih yang terbaik.
Untuk kalian yang ......RAGU - RAGU DENGAN PERNIKAHAN Cinta bukanlah perkara menjadi "ORANG SEMPURNA"nya seseorang, justru perkara menemukan seseorang yang bisa membantumu menjadikan dirimu sempurna.
Untuk kalian yang.......TIPE PLAYBOY / PLAYGIRL Jangan katakan "AKU CINTA PADAMU" bila kau tidak benar-benar peduli padanya. Jangan bicarakan soal perasaan -perasaan itu bila tidak benar - benar adanya. Jangan kau Sentuh hidup seseorang bila kau berniat mematahkan hatinya. Jangan menatap kedalam matanya bila kau apa yang kau katakan cuma DUSTA. Hal terkejam yang bisa dilakukan ialah membuat seseorang jatuh cinta, padahal kau tidak berniat sama sekali untuk menerimannya saat ia terjatuh......
Untuk kalian yang .........SUDAH MENIKAH Kalau Cinta jangan katakan "INI SALAHMU !" tapi maafkan aku ya? Bukan "KAU DIMANA?! " melainkan "AKU DISINI, KENAPA?" Bukan "KOK BISA SIH KAU BEGITU ?" tapi "AKU MENGERTI " Dan bukan "COBA, SEANDAINYA KAU.... " akan tetapi "TERIMA KASIH YA, KAMU BEGITU...."
Untuk kalian yang......PATAH HATI Sakit patah hati bertahan selama kau menginginkannya dan akan mengiris luka sedalam kau membiarkannya. Tantangannya bukanlah bagaimana bisa mengatasi melainkan apa yang bisa diambil sebagai pelajaran dan Hikmahnya
Untuk kalian yang.............BELUM PERNAH JATUH CINTA Bagaimana kalau jatuh cinta : Mau jatuh, jatuhlah tapi jangan sampai terjerumus, tetaplah konsisten tapi jangan terlalu "NGOTOT" Berbagilah dan jangan sekali - kali tidak Fair. Berpengertianlah dan cobalah untuk tidak menuntut, siap - siaplah untuk terluka dan menderita, tapi jangan kau simpan semua rasa sakitmu itu.
Untuk kalian yang .........INGIN MENGUASAI Hatimu patah melihat yang kau cintai berbahagia dengan oranglain, tapi seharusnya akan lebih sakit mengetahui bahwa yang kau cintai ternyata tidak bahagia bersamamu.
Untuk kalian yang...........TAKUT MENGAKUI Cinta menyakitkan bila anda putuskan hubungan dengan seseorang. malah lebih sakit lagi bila seseorang memutuskan hubungan denganmu. Tapi cinta paling menyakitkan bila orang yang kau cintai sama sekali tidak mengetahui perasaanmu terhadapnya.
Untuk kalian yang.......... MASIH BERTAHAN MENCINTAI SESEORANG YANG SUDAH PERGI Hal menyedihkan dalam hidup ialah bila kau bertemu seseorang lalu jatuh cinta, hanya kemudian pada akirnya kau menyadari bahwa dia bukanlah jodohmu. Dan kau telah menyia2 kan bertahun-tahun untuk seseorang yang tidak layak. kalau sekarangpun ia sudah tak layak, 10 tahun dari sekarangpun ia juga tak akan layak. maka biarkan ia pergi dan lupakan.........
Should you decide to send this to a friend; Thank you, you may have touched their life in ways you will never know.. Thanks ya Ly.. buat emailnya yang begitu indah. Miss you, my dear sista..
I'll Follow My Secret Heart (Lagu buat Lily..) Sting & Police
Written by Noel Coward
Don't be afraid I'll betray you And destroy all the plans you have made But even your schemes must Make room for my dreams So when all I owe you is pain I'll still have something of my own A little prize that's mine alone
I'll follow my secret heart My whole life through I'll keep all my dreams apart Till one comes true No matter what price is paid What stars may fade above I'll follow my secret heart Till I find love
No matter what price is paid What price is paid I'll follow my secret heart Till I find love
Wednesday, September 28, 2005 | 8:38 AM
Letak Kecantikan Wanita
Untuk membentuk bibir yang menawan, ucapkanlah kata-kata kebaikan. Untuk mendapatkan mata yang indah, carilah kebaikan pada setiap orang yang anda jumpai. Untuk mendapatkan bentuk badan yang langsing, bagikanlah makanan dengan mereka yang kelaparan. Untuk mendapatkan rambut yang indah, mintalah seorang anak kecil untuk menyisirnya dengan jemarinya setiap hari. Untuk mendapatkan sikap tubuh yang indah, berjalanlah dengan segala ilmu pengetahuan, dan anda tidak akan pernah berjalan sendirian.
Manusia, jauh melebihi segala ciptaan lain. Perlu senantiasa berubah, diperbaharui, dibentuk kembali, dan diampuni. Jadi, jangan pernah kecilkan seseorang dari hati anda. Apabila anda sudah melakukan semuanya itu, ingatlah senantiasa. Jika suatu ketika anda memerlukan pertolongan, akan senantiasa ada tangan terulur. Dan dengan bertambahnya usia anda, anda akan semakin mensyukuri telah diberi dua tangan, satu untuk menolong diri anda sendiri dan satu lagi untuk menolong orang lain.
Kecantikan wanita bukan terletak pada pakaian yang dikenakan, bukan pada bentuk tubuh, atau cara dia menyisir rambutnya. Kecantikan wanita terdapat pada mata, cara dia memandang dunia. Karena dimatanya terletak gerbang menuju ke setiap hati manusia, di mana cinta dapat berkembang. Kecantikan wanita bukan pada kehalusan wajah. Tetapi pada kecantikan yang murni, terpancar pada jiwanya, yang dengan penuh kasih memberikan perhatian dan cinta dia berikan. Dan kecantikan itu akan tumbuh sepanjang waktu.
Meine Liebe Schatzely, Cecilia Carissa
Cecilia Carissa, atau Chacha, bidadari kecilku yang sejak kecil sudah suka bergaya. Tiap moment sejak umur 1 hari, aku abadikan lewat foto. Kelak jika sudah dewasa, tentu akan menjadi kenangan yang sangat indah dan menyenangkan.
Sejak Chacha lahir, aku tak pernah mempercayakan Chacha dalam pengasuhan baby sitter. Tak rela rasanya kehilangan setiap hal kecil dalam perkembangannya. Karierku yang bagus di tempat kerja, dengan sukarela aku tinggalkan demi merawat bidadari kecilku ini.
Syukurlah, dalam perawatan dan bimbinganku, Chacha tumbuh menjadi seorang anak yang tidak hanya lucu, tapi juga sangat sangat menyenangkan. Ich liebe dich, meine liebling... Ich liebe dich ueber alles...
Sekarang Chacha hobbynya menghitung hari, nungguin papanya pulang. Padahal papa diculik baru 2 hari kan Cha.. Ntar Jumat malem juga papa pulang kok. Tadi papa telepon tanya sama mama Chacha pengen oleh2 apa.. Mama jawab, so pasti Diddl Papier, itu loh kertas surat merk Diddl yang harum itu.. Hobbynya Chacha banget. Sama coklat Lindt ya pa.. he..he.. itu sih mama yang pengen.
Tuesday, September 27, 2005 | 12:30 AM
Hari ini rasanya sepi
Franz ga ada, seminggu diculik Profesor ke Uni Erlangen. Duh, sepiiiiiiiiii.......... Aku sendirian. Hu..hu.. Biasanya ada yang jahil, ada yang iseng, ada yang gangguin, ada yang minta temenin begadang, ada yang kalau lagi online minta ditungguin, trus kalo ada film bagus minta ditemenin nonton, sekarang ga ada. Duh.. sepiiiiiiiii........
Chacha sorean dah tidur, aku jadi bengong sendiri. Bener-bener bengong. Untung Franz rajin telepon. Lumayan deh, denger suaranya aja dah cukup ngobatin kangen.
Hari ini ada berita gembira, mbak Ucy tensinya sudah 120. Normal. Besok dah boleh pulang. Wuah.. beban segede gunung itu dah ga ada. Seneng banget rasanya. Tuhan baik ya, begitu cepat menjawab doa kolektif. Terharu juga sama teman2 semua yang sudah ikut kasih support dan doa. Thanks ya, ternyata sekarang doanya sudah terjawab melebihi apa yang diharapkan.
Oh ya kemarin ada temenku kirim tulisan tentang kesehatan. Isinya bagus, aku copy ya.. Dari milis forum-silaturahmi.
1. BOTOL PLASTIK
Mungkin sebagian dari kita mempunyai kebiasaan memakai dan memakai ulang botol plastik (Aqua, VIT etc) dan menaruhnya di mobil atau dikantor. Kebiasaan ini tidak baik, karena bahan plastic botol (disebut juga sebagai polyethylene terephthalate or PET) yang dipakai di botol2 ini, mengandung zat2 karsinogen (atau DEHA). Botol ini aman untuk dipakai 1-2 kali saja, jika anda ingin memakainya lebih lama, tidak boleh lebih dari seminggu, dan harus ditaruh di tempat yang jauh dari matahari. Kebiasaan mencuci ulang dapat membuat lapisan plastik rusak dan zat karsinogen itu bisa masuk ke air yang kita minum. Lebih baik membeli botol air yang memang untuk dipakaiber-ulang2, jangan memakai botol plastik.
2. PENGGEMAR SATE
Kalau Anda makan sate, jangan lupa makan timun setelahnya. Karena ketika kita makan sate sebetulnya ikut juga karbon dari hasil pembakaran arang yang dapat menyebabkan kanker. Untuk itu kita punya obatnya yaitu timun yang disarankan untuk dimakan setelah makan sate. Karena sate mempunyai zat Karsinogen (penyebab kanker) tetapi timun ternyata punya anti Karsinogen. Jadi jangan lupa makan timun setelah makan sate.
3. UDANG DAN VITAMIN C
Jangan makan udang setelah Anda makan Vitamin C. Karena ini akan menyebabkan keracunan dari racun Arsenik (As) yang merupakan proses reaksi dari Udang dan Vitamin C di dalam tubuh dan berakibat keracunan yang fatal dalam hitungan jam.
4. MIE INSTAN
Para penggemar Mi Instan, pastikan Anda punya selang waktu paling tidak 3 (tiga) hari setelah Anda mengkonsumsi Mi Instan, jika Anda akan mengkonsumsinya lagi. Dari Informasi kedokteran, ternyata terdapat lilin yang melapisi mi instan. Itu sebabnya mengapa Mi Instan tidak lengket satu sama lainnya ketika dimasak. Konsumsi Mie Instan setiap hari akan meningkatkan kemungkinan seseorang terjangkit kanker. Seseorang, karena begitu sibuknya dalam berkarir sehingga tidak punya waktu lagi untuk memasak, sehingga diputuskannya untuk mengkonsumsi Mi Instan setiap hari. Akhirnya dia menderita kanker. Dokternya mengatakan bahwa hal ini disebabkan karena adanya lilin dalam Mi Instan tersebut. Dokter tersebut mengatakan bahwa tubuh kita memerlukan waktu lebih dari 2 (dua) hari untuk membersihkan lilin tersebut.
5. BAHAYA DIBALIK KEMASAN MAKANAN
Kemasan makanan merupakan bagian dari makanan yang sehari-hari kita konsumsi. Bagi sebagian besar orang, kemasan makanan hanya sekadar bungkus makanan dan cenderung dianggap sebagai "pelindung" makanan. Sebetulnya tidak tepat begitu, tergantung jenis bahan kemasan. Sebaiknya mulai sekarang Anda cermat memilih kemasan makanan. Kemasan pada makanan mempunyai fungsi kesehatan, pengawetan, kemudahan, penyeragaman, promosi dan informasi. Ada begitu banyak bahan yang digunakan sebagai pengemas primer pada makanan, yaitu kemasan yang bersentuhan langsung dengan makanan. Tetapi tidak semua bahan ini aman bagi makanan yang dikemasnya. Inilah ranking teratas bahan kemasan makanan yang perlu Anda waspadai.
A. Kertas.
Beberapa kertas kemasan dan non-kemasan (kertas koran dan majalah) yang sering digunakan untuk membungkus makanan, terdeteksi mengandung timbal (Pb) melebihi batas yang ditentukan. Di dalam tubuh manusia, timbal masuk melalui saluran pernapasan atau pencernaan menuju sistem peredaran darah dan kemudian menyebar ke berbagai jaringan lain seperti ginjal, hati, otak, saraf dan tulang. Keracunan timbal pada orang dewasa ditandai dengan gejala 3 P, yaitu pallor (pucat), pain (sakit) & paralysis (kelumpuhan). Keracunan yang terjadipun bisa bersifat kronis dan akut. Untuk terhindar dari makanan yang terkontaminasilogam berat timbal, memang susah-susah gampang. Banyak makanan jajanan seperti pisang goreng, tahu goreng dan tempe goreng yang Dibungkus dengan koran karena pengetahuan yang kurang dari si penjual .Padahal Bahan yang panas dan berlemak mempermudah berpindahnya timbal makanan tsb. Sebagai usaha pencegahan, taruhlah makanan jajanan tersebut di atas piring.
B.Styrofoam
Bahan pengemas styrofoam atau polystyrene telah menjadi salah satu pilihan yang paling populer dalam bisnis pangan. Tetapi, riset terkini membuktikan bahwa styrofoam diragukan keamanannya. Styrofoam yang dibuat dari kopolimer styren ini menjadi pilihan bisnis pangan karena mampu mencegah kebocoran dan tetap mempertahankan bentuknya saat dipegang.Selain itu, bahan tersebut juga mampu mempertahankan panas dan dingin tetapi tetap nyaman dipegang, mempertahankan kesegaran dan keutuhan bahan yang dikemas, biaya murah, lebih aman, sertaringan. Pada Juli 2001, Divisi Keamanan Pangan Pemerintah Jepang mengungkapkan bahwa residu styrofoam dalam makanan sangat berbahaya.Residu itu dapat menyebabkan endocrine disrupter (EDC), yaitu suatu penyakit yang terjadi akibat adanya gangguan pada sistem endokrinologi dan reproduksi manusia akibat bahan kimia karsinogen dalam makanan.
Disunting dari beberapa sumber.
Sunday, September 25, 2005 | 9:36 PM
Selamat Datang, Monica
Tanggal 22 September 2005 yang lalu, mbak-ku nomor 3, mbak Ucy, melahirkan. Bayinya perempuan, beratnya 3,7 kg, lahir lewat bedah caesar di Bandung. Ponakan baruku ini diberi nama Monica. Anaknya sehat, tapi mamanya mengalami penyakit hipertensi yang disebabkan karena kehamilan. Istilah kedokterannya Preeklampsia berat (PEB), ditandai oleh adanya hipertensi sedang-berat, edema, dan proteinuria yang masif. Penyebab dari kelainan ini masih kurang dimengerti. PEB adalah salah satu penyebab terbesar kematian ibu pasca persalinan di Indonesia.
Mbak-ku hari pertama harus diinfus darah dan cairan makanan. Tensinya 180. Hari kedua dan ketiga tensinya turun naik, tapi sempat 160. Hari ini, tensinya sudah 150. Infus darah sudah dilepas, tinggal infus cairan makanan. Sedih banget denger ini. Beberapa hari ini aku memang gelisah, ga bisa tidur, pas tidurpun selalu tidak nyenyak, mimpi teman digigit anjing segala.. Tahu2 mbak-ku ada problem. Tiap ada masalah, perasaan kita memang selalu nyambung. Mana aku jauh.. ga bisa kasih support langsung. Aku cuma bisa berdoa saja, aku yakin kekuatan doa bisa menembus segala batas yang ada.
Semoga mbak-ku cepat sembuh. Sulit konsentrasi jadinya mendengar berita ini.
"DIHIBUR ALLAH" Mazmur 94:19 Apabila bertambah banyak pikiran dalam batinku, penghiburan-Mu menyenangkan jiwaku.
Jika kita memasrahkan segala beban kita kepada Tuhan, dan percaya bahwa Ia memeluk kita, maka kita akan mendapatkan penghiburan. Dalam masa berkabung dan berduka, kita dapat berpaling kepada Juruselamat yang pengasih dan merasakan ketenteraman jiwa.
Tuhan, sembuhkanlah Mbak Ucy.. Amin.
Friday, September 23, 2005 | 2:27 AM
Germany, Neuschwanstein Castle
Kalau ke Jerman, mampir deh ke Castle ini. Untuk mencapai Castle ini, bisa naik andong (kereta kuda), sambung jalan kaki menaiki bukit, atau bisa juga naik bus. Serasa berada di kerajaan yang ada di cerita Cinderella deh.
Belum lagi foto2 raja2 dan pangeran (Ludwig), wah.. pakaiannya khas kerajaan jaman dulu banget, megah dan gagah. Ini sebagian dari foto2 Neuschweinstein Castle.
Wednesday, September 21, 2005 | 12:50 PM
Photo Penampakan
Ini fotonya Trio Kwek Kwek yang udah pada gede. He..he..he.. just kiddinx... Yang benar, ini fotonya Dan, Lily dan anak kecil manja Din. Trio ini minggu kemarin karaoke di Malang. Hu..hu.. aku kebagian fotonya doang.
Lucu juga, kita jadi dekat setelah berjuang bersama melawan kesulitan. Syukurlah, akhirnya yang punya kesulitan sudah bisa tersenyum. Dan kami, para supporter di belakang layar, sudah bisa melihat bahwa Tuhan membuat segala sesuatu indah pada waktunya.
Tak ada yang dapat mengelak dari kesulitan hidup. Saat seseorang tertimpa masalah, terlihat bagaimana kapasitas orang itu dari cara dia keluar dari masalah. Ada yang mencoba lari dan menjauh, ada yang panik lalu bingung harus berbuat apa, namun ada juga yang berani menghadapi. Saat seseorang tertimpa masalah, satu titik dia diuji, namun titik lain diberi berkat. Diberi 'penglihatan' lebih untuk dapat melihat yang mana 'teman sejati' dan mana yang bukan.
Buat yang sedang mengalami masalah, percayalah bahwa saat Tuhan menutup satu pintu, maka pintu lain akan terbuka.
Buat yang baru 'berhasil' keluar dari masalah, bersyukurlah atas semua pintu-pintu yang telah terbuka. Semoga saatnya tiba untuk melihat bahwa kehidupan yang 'baru' akan lebih indah dari sebelum-sebelumnya.
"Seorang sahabat menaruh kasih setiap waktu, dan menjadi seorang saudara dalam kesukaran". mengutip kata2nya oom Dan.
Tuesday, September 20, 2005 | 8:31 AM
Helena, Blog 17tahun-keatas
Helena. Peranakan Rusia-Jawa. Klop deh ama gw yang peranakan Belanda-Jawa. Dulu kalo kemana-mana berdua, ke Gramedia, makan ice cream bareng, ngeceng bareng dll.
Ceritanya dia sirik gw punya blog, trus maksa minta bikinin. Ya udah, dengan sangat terpaksa, gw bikinin. Eh.. udah capek2 dibikinin, banyak sekali tuntutannya. Permintaannya bener2 bikin gw mabok. Leotnya harus artistik, harus ada unsur lila & pink, harus mengisyaratkan gairah yang lembut.. duuh.. puyunghai deh gw. Dah gitu gratisan lagi.. hue..hue..hue.. Tapi demi sahabat, gw rela deh.
Ati-ati kalo kunjungin blognya, kudu siap iman, he..he.. Isinya bikin gw bener2 melongo.. Ga nyangka juga anak mami yang anggun ini bisa nulis yang gituan..
Kalo mau ngintip blognya, klik di sini.
Jadi pengen muda lagi ya Hel.. Dulu tiap kita jalan, orang2 menyangka kita turis dari Jepang. Maklum deh sama2 sipit. Trus dulu tiap ada cowok yang godain, kita sama2 jual mahal, ha..ha.. Sayang ga bisa muda lagi. Tapi karena hidup kita selalu happy, berasa muda terus ya Hel.. Dalam satu hal kita sama, punya keluarga yang bahagia beneran. Salam ya, buat Helena yang genitttttttttttttttt........
Friday, September 16, 2005 | 9:37 AM
Study In Germany
Barusan check email, ada teman imut, cewek cakep yang doyannya nge-jazz, aku sebut saja disini namanya Jazzy, tanya info tentang sekolah di Jerman. Rencananya Jazzy mau married sama orang Indonesia, lalu cowoknya mau nerusin sekolah ke Jerman, atas biaya sendiri. Jazzy tanya apa aja yang harus dipersiapkan.
Aku senyum sendiri, ingat dulu sebelum berangkat, sama-sama 'blank mode on'. Gelapp... Kasus kita emang mirip. Aku juga berangkat ke Jerman biaya sendiri, bukan beasiswa. Beasiswa mengikat, sedangkan kami tak mau terikat dan diatur2 pihak lain.
Aturan imigrasi Jerman lumayan saklek, tapi selama kita bisa memenuhi peraturan yang ditetapkan, kita lolos. Buat cowoknya Jazzy sih asal sudah dapet sekolahan, biasanya langsung dapet jatah kamar di asrama.Bayarnya variatif, tergantung asramanya yang mana. Misalnya Jazzy mau langsung ikut, asrama disini pada umumnya mengijinkan si istri atau tamu atau pacar, bisa sekamar sama si student. Tapi dibatasi paling lama 3 bulan. Setelah itu (mau tak mau) kalau mau tinggal berdua, harus cari wohnung (apartemen) lain. Syarat dari stadt (pemda setempat), masing2 orang jatah luasnya minimal 12 meter persegi. Jadi kalo Jazzy mau tinggal berdua sama suami, ya 12X2=24 meter persegi.
Syarat lain yang terberat (menurut aku), masing2 orang harus menunjukkan punya duit (dulu jaman aku mau berangkat, tahun 2002) 6.000 Euro per orang. Jadi kalo berdua, ya 12.000 Euro. Dulu karena aku bertiga, (sama Chacha), jadi harus nunjukkin 18.000 Euro. Estimasinya adalah, duit itu cukup buat hidup setahun. Stadt kayanya prepare agar para pendatang di Jerman tidak akan jadi gembel. Karena ada jaminan duit itu.
Syarat lainnya, standard deh. Bisa tanya ke Kedutaan Jerman di Jakarta. Yang aku ingat, semua ijasah, akte lahir, akte nikah, harus diterjemahkan dulu di tempat2 yang sudah ditentukan sama Kedutaan Jerman. Trus harus menunjukkan bukti penerimaan (dari Universitas), dan pernak pernik lainnya.
Nanti kalau Jazzy sudah disini, jangan khawatir. Si student bisa kerja part time, (selama lamarannya diterima), di kantor2 sebagai petugas input data, atau whatever sesuai kemampuan ybs. Hanya input data aja bisa dapet 600 Euro perbulan, lumayan buat jajan.
Dulu setelah master, Franz langsung diterima kerja di Jakarta, ditawari gaji lumayan deh (kalo ga salah sekitar 12 juta bersih perbulan), sekaligus diterima buat nerusin program Doktor. Kita setelah rembukan , akhirnya memilih untuk menolak kerja di Jakarta, dan memilih lanjut Doktor disini. Karena Doktor (S3) di Jerman statusnya bukan student, tapi Arbeit (kerja), so digaji separo gaji karyawan normal. Walau cuma digaji separo, rasanya cukup deh buat hidup lumayan layak. (Walau belum bisa kembali modal.. he..he..).
Jadi saran aku buat Jazzy, jangan ragu. Maju terus pantang mundur, he..he.. Seberat apapun situasi di negeri Einstein ini, tetap saja kalau tekad kita kuat, kita bisa juga 'ga kalah' sama orang2 Eropa sini. Bener deh Jazz..
Aku nantikan banget kedatangan kamu.. Lumayan aku nanti jadi tambah teman lagi, apalagi temannya imut2, cakep dan sama2 doyan musik Jazz. Jazz.. siapa takut??
Wednesday, September 14, 2005 | 9:42 AM
Ulmer Muenster
Ulmer Muenster adalah gereja tertinggi di dunia. Tingginya 161,5 meter. Butuh waktu kurang lebih 600 tahun buat membangunnya. Awal pembangunan tahun 1377, baru selesai tahun 1890. Hebat ya? Cepet mana ya sama bangun candi Borobudur?
Letaknya di pusat kota Ulm, dekat sama tempat tinggalku. Naik bus sekitar 10 menit. Setiap hari Rabu & Sabtu di pelataran Muenster, disebut Muensterplatzt, ada pasar tradisional. Jual sayur, buah, daging, bunga dll mirip pasar tradisional di Indonesia. Aku dulu langganan belanja disana, sekarang2 agak malas. Enak di supermarket deh, lebih praktis.
Hari Minggu yang lalu aku, Franz dan Chacha buat ke sekian kalinya 'berjuang' mendaki tangga demi tangga yang jumlahnya ada 768 anak tangga. Lorongnya sempit, lebarnya kurang dari 1 meter, berputar ke atas berbentuk spriral. Lumayan ngos-ngosan deh. Chacha dan aku sih berjaya, Franz terengah-engah. He..he.. (Apa kebalik ya..?)
Sampai di atas, ada ruang yang besar yang memajang foto2 Muenster di seluruh dunia. Dari ruangan itu kita bisa lihat lonceng gereja yang guede buanget..
Pemandangan dari atas Muenster sangat menakjubkan. Seluruh kota Ulm, Neu Ulm, kelihatan.
Naik Muenster, itung2 olah raga. Rencana kita tiap minggu rutin mau naik. Tiap naik, harus bayar dewasa 3 Euro, anak-anak 2 Euro. Udah capek, bayar lagi.. he..he..
Friday, September 09, 2005 | 11:36 AM
Surprise juga membaca namaku disebut di blognya Pakde. Pakde ini namanya Bambang Haryanto, beliau adalah Pendiri Komunitas Epistoholik Indonesia Yang Tercatat Dalam Museum Rekor Indonesia (MURI), dan Pemenang Mandom Resolution Award 2004.
Membaca blognya Pakde, seperti membaca novel. Cukup melelahkan, sekaligus menyenangkan, karena banyak sekali hal-hal menarik yang dibahas. Terlihat bahwa Pakde ini telah banyak makan asam garam kehidupan. Aku banyak belajar dari isi blognya. Jarang ada blog yang isinya panjang dan berisi seperti blognya Pakde ini. Aku biasa mengunjungi blog Pakde yang di sini dan di sono.
Terimakasih, Pakde.. telah menyebut namaku di blognya dengan kata-kata yang manis. Salam dari aku, Franz dan Chacha di Ulm.
Friends let you speak your mind, Without worrying what their thoughts will be. Friends know when you are silent, They need to listen your heart.
Friends share the joy and the pain. They know about desire and rejection. Friends allow you to be who you are, Without expectations of who you should be.
Sunday, September 04, 2005 | 6:52 PM
Miss 'U' Din..
Ket. Foto: Dinny yang pakai pink. Aku yang motret.. he..he..
Kemarin Dinny kirim email. Dinny tuh temanku yang tinggal di Jakarta, yang kantornya satu gedung sama kantor Partai Demokrat. (kata Dinny sering ketemuan sama SBY, trus katanya lagi SBY guanteng.. ha.ha..emang iya kok, bapak Presiden kita nih guanteng buangeddd..) Makanya Dinny waktu Pemilu kemarin paksa2 aku nyoblos partainya SBY gara2 gantengnya itu.. he..he..he..
Maret 2004 lalu, Dinny dateng ke Ulm. Walau cuma 3 minggu, tapi lumayan heboh ya Din.. , belesek2 Ulm, cari2 sweater buat ke Belanda... trus nonton Narrensprung bareng, itu loh nontonin para 'hantu' yang ganteng2.. (Inget kan sama yang pakai kostum Superman.. guanteng tenan rek...).
Trus dulu aku inget banget, Dinny stress gara2 salah masukin duit buat beli karcis bus, ha..ha.. Harusnya masuk ke lubang A, ini dimasukkin lubang B. Jadi duitnya ketelan mesin, karcisnya ga keluar. Lalu Dinny telepon aku minta jemput di Bahnhof.. Wah benar2 sweet memories..
Ini aku pejengin foto kita dulu, waktu perpisahan sama Adhi. Beginilah tampang para mahasiswa Ulm. Ada Wahyu (pak Lurahnya Ulm) yang ganteng, temennya Emil (blogger pengantin baru) yang lagi ambil master, trus ada Philips, Artha, Adhi, semua sudah selesai sekolahnya dan sudah balik ke Indo, trus ada Sofie, anak Prancis yang lagi pertukaran pelajar, ada Lukas, wong Jowo yang lagi ambil master, pokoe sering deh kumpul2 gitu. Aku aja yang paling malas datang.. ha..ha.. Sejak dulu aku ga doyan kumpul2.. maaf ya friend, bukannya aku tak cinta, tapi aku memang ga hobby kumpul2 gitu.. serasa bebek.. he..he.. beriring-iringan...
Kapan ke Ulm lagi, hon? (honey maksudnya..) Ntar kalo aku balik, aku mau main deh ke tempat kamu, sekalian mau makan gratis di restaurantnya mas Agung (suaminya Dinny)..
Salam ya, buat Aurell yang lucu.., buat Dinny, si ibu anggun yang cantik, dan buat mas Agung. Miss you, all..
|
About
Contact
e-mail
Mood:
Zeventina
My Snazzy Links
Recent Post
Archives
Lay Out & Design
|